Blog

5 Tempat Wisata Ngehits Di Semarang Versi Pac Up

pac up

Kota yang dikenal sebagai Kota Atlas ini ternyata menyimpan tempat wisata menarik lho, bagi para kawula muda untuk kalian kunjungi. Tempat wisata ini hadir mulai dari wisata alam, cagar budaya, sejarah, religi, pokoknya lengkap banget dah. Beberapa rekomendasi tempat ini nantinya bisa jadi destinasi yang cocok nih buat kunjungan wisata kamu di kemudian hari. Tidak perlu pikir panjang, langsung saja cek artikel Pac Up berikut ini:

1. Klenteng Sam Poo Kong

Salah satu ikon Semarang yang terkenal ialah Klenteng Sam Poo Kong. Klenteng ini terletak di Jalan Simongan, Bongsari, Semarang Barat memang kental akan sejarah Nusantara. Tempat wisata ini merupakan bekas persinggahan dan pendaratan pertama dari Laksamana Cheng Ho. Kalian bisa mendapatkan spot foto instagramble di sana. Jangan lupakan untuk menyewa pakaian khas Tiongkok dan waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini adalah sore hari.

2. Ayana Gedong Songo

Ayana Gedong Song berlokasi di Krajan, Banyukuning, Bandungan, Semarang. Di lokasi ini kamu bisa santai sekaligus berburu foto dengan spot indah dan instagramable. Pengelola Ayana telah mempersiapkan beberapa spot yang pas untuk berfoto misalnya saja seperti spot bubble tent, balon udara, tempat duduk unik di tengah kolam, dan hammock. Suasananya juga begitu sejuk dan menyegarkan, pas banget buat kamu yang ingin refleksi.

3. Curug Lawe

Kalau kalian tahu Kebun Teh Medini, maka kalian akan semakin dekat dengan Curug Lawe, yaitu sebuah air terjun yang indah. Curug Lawe ini hanya bisa diakses dengan berkalan kaki 15-20 menit dari pintu Tiket Masuk Kebun Medini. Cukup dengan membayar tiket masuk seharga Rp 4.000, kamu bisa menikmati keindahan dan kesejukan Curug Lawe.

4. Setiya Aji Flower Farm

Semarang juga punya spot foto kebun bunga yang biasanya sering dijadikan spot foto lho namanya Setiya Aji Flower Farm. Tempat wisata ini terletak di Dusun Ngasem, Desa Jetis, Bandungan. Cukup membayar sekitar Rp 7.000, kamu bisa berfoto bersama jejeran bunga krisan yang sangat indah.

5. Watu Gunung

Watu Gunung berlokasi di Desa Lerep, Ungaran Barat, Semarang. Di tempat ini kamu bisa menikmati kolam pemandian dengan panorama khas pegunungan Ungaran. Suasanya sangat adem dan tenang, jauh dari hingar bingar perkotaan juga cocok buat kamu yang bosan dengan rutinitas kota yang bising.

Mungkin sekian rekomendasi tempat wisata di Semarang dari Pac Up yang bisa kami berikan, jika ada rekomendasi lainnya bakal kami berikan lagi kok. Stay tune ya, jangan lupa mampir ke website Pac Up buat mencari tas – tas keren.

Sumber: IDN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *